Kisaran Harga Kapasitor Listrik PLN
75 / 100

Alat-alat yang digunakan untuk keperluan barang elektronika pasti punya harga dari yang murah sampai mahal per komponennya. Pada benda elektronik dikenal sebuah komponen bernama kapasitor listrik PLN. Kapasitor ini dapat Anda beli sendiri, tetapi berapakah harganya?

Kenapa Kapasitor Dibutuhkan?

Benda berukuran kecil ini begitu dibutuhkan dalam dunia elektronika. Banyak fungsi yang terdapat di dalamnya, terutama sebagai penghemat daya listrik dan penstabil.

Terutama untuk skala rumahan hingga gedung sangat membutuhkan adanya kapasitor agar aliran listrik berjalan lancar, tak terjadi korsleting serta biaya listrik jauh lebih irit.

Alat tersebut punya kapasitas nilai yang berbeda, mulai dari yang terkecil untuk skala rumah tangga serta dalam sebutan “capasitor bank” dengan kapasitas besar.

Berapa Harga Alat Kapasitor?

Berapakah harga rata-rata kapasitor yang dijual di pasaran? Berikut perkiraannya.

  • Kapasitas Kecil

Untuk kapasitor kecil dengan kapasitas tegangan mulai 450-4400 watt mulai dipatok dari harga sekitar 90 ribu Rupiah. Ada pun yang menawarkan harga ratusan sampai satu jutaan.

Kapasitas tersebut cocok digunakan untuk kebutuhan rumah tangga. Bentuk alatnya mirip dengan charger laptop berukuran sedang.

  • Kapasitas Sedang

Tersedia juga kapasitor bertenaga sedang sekitar 25 kVar yang harganya dimulai dari 1,8 juta Rupiah, ukuran 30 dan 40 kVar seharga empat jutaan.

  • Kapasitas Besar

Gedung-gedung perkantoran, sekolahan dan tempat lainnya butuh kapasitas yang besar. Kapasitor listrik PLN dengan nilai tegangan besar ada yang ditawarkan dengan harga mulai 20 jutaan untuk 150 kVar.

Ukuran kapasitornya cenderung sedang, berbentuk tabung perak.

Di mana bisa membelinya?

Pembelian kapasitor seperti ini dapat Anda lakukan di toko yang menyediakan kebutuhan kelistrikan, e-commerce atau vendor yang menyediakan keperluan mekanik dan elektrik.

Anda yang butuh kapasitor untuk gedung, lingkungan industri, infrastruktur dapat menghubungi www.galleoncy.com yang menyediakan keperluan mengenai listrik yang terpercaya.

Harga yang ditawarkan bisa berbeda, tergantung dari ukuran, daya, serta mereknya. Anda bisa mencarinya terlebih dulu dan menyesuaikan mana yang dibutuhkan.

Demikian kisaran harga kapasitor listrik PLN, semoga bermanfaat.

By Darm

The Fastcoder Blog